Menjalankan bisnis di era new normal boleh dibilang tidak terlalu jelas pakem yang harus dilakukan. Sebabnya kebijakan di masa pademi bisa berubah-ubah dengan cepat seiring dengan kondisi yang terjadi di lapangan. Tentu kebijakan tersebut bermaksud untuk melindungi masyarakat.
Buat usaha kecil yang ingin mengembangkan bisnisnya jangan hanya berpaku untuk mencari pinjaman dana tetapi juga berusaha untuk belajar dari kondisi pandemi saat ini. Agar bisnis tetap bisa bertahan dan menguntungkan, berikut adalah beberapa tips yang bisa dijalankan di era new normal.
1. Go Online!
Kondisi era new normal bukan sepenuhnya pulih seperti sedia kala sebelum covid19 melanda. Melainkan kehidupan baru dengan menetapkan protokol kesehatan. Malahan kebijakan untuk masuk ke gedung, kantor, dan pusat perbelanjaan pun tetap dibatasi hanya 50 persen dari kapasitas yang ada.
Kondisi tersebut sebenarnya tetap memberikan peluang untuk go online. Pemesanan barang dan makanan secara online masih tetap menjanjikan, apalagi jika kebijakan yang berubah karena kondisi tertentu. Manfaatkan semua kanal pemasaran online mulai dari sosial media, website hingga YouTube.
2. Terus berinovasi dengan kondisi terkini
Inovasi adalah harga mutlak dalam menghadapi ketidakpastian termasuk saat menghadapi kondisi new normal. Inovasi yang dilakukan memang harus dengan metode trial dan error. Catat semua percobaan tersebut hingga bisa menentukan respon terbaik dari pelanggan.
Inovasi bukan hanya dari produk saja, hal kecil misalnya dari pelayanan, memberikan berbagai tambahan metode pembayaran sehingga makin memudahkan pelanggan dalam bertransaksi secara online.
3. Mendengarkan feedback dari pelanggan
Jangan alergi terhadap respon dan review dari pelanggan sekalipun itu buruk. Karena kita tidak bisa menyenangkan orang lain. Tetapi respon atau feedback dari pelanggan itulah yang bisa memperbaiki kinerja, pelayanan maupun produk kita sehingga bisa lebih diterima semua pelanggan.
4. Membidik market baru
Buatlah pembeda produk untuk menargetkan market baru sesuai dengan target pasar yang hendak dibidik. Produk tertentu mungkin hanya cocok untuk market tertentu sehingga kita perlu membuat produk baru bisa dengan upgrade atau downgrade sehingga mendapatkan pasar yang baru.
Berkaca dari restoran cepat saji, mereka menyediakan berbagai paket yang menarik untuk semua kalangan. Dengan begitu, semua orang dengan market yang berbeda tetap bisa menikmati produknya sehingga semakin memperbesar pasar atau pelanggannya.
5. Mengembangkan bisnis terus menerus
Pengambangan bisnis harus dilakukan seiring dengan penambahan pesanan, penjualan hingga kenaikan omzet. Contohnya dengan membuka cabang baru atau memperbesar produksi sehingga bisnis yang dijalankan akan berkembang secara bertahap.
Pengembangan bisnis tentu butuh pembiayaan. Dalam kondisi pandemi seperti ini kamu tetap bisa mendapatkan pinjaman dana dari perusahaan pinjaman online kok. Proses dan persetujuannya pun bisa dilakukan secara online sehingga tidak ada kontak fisik sama sekali. Penting juga memilih perusahaan yang tepat, salah satu rekomendasinya adalah Kredivo.
Kredivo telah terdaftar resmi dengan nama PT FinAccel Digital Indonesia sebagai salah satu perusahaan fintech yang berada dalam pengawasan OJK dengan nomor registrasi S-236 / NB.213 / 2018.
Jika kamu tertarik mengajukan pinjaman lewat aplikasi Kredivo, persyaratan berikut ini harus kamu penuhi ya:
- Berstatus Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berusia antara 18 sampai 60 tahun
- Berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon.
- Berpenghasilan minimal Rp 3.000.000 per bulan
Kredivo yang memberikan kredit limit hingga Rp30 juta per member. Bunganya 2,95 persen per bulan dengan pilihan tenor 3 dan 6 bulan. Dari aplikasi Kredivo bisa terlihat simulasi pembayaran sehingga kita bisa mengetahui dana yang diterima maupun dan yang harus dibayarkan setiap bulannya sebelum akad.
Kredivo memberikan kemudahan pinjaman secara online hanya lewat aplikasi yang dapat diunduh dari Google Play Store maupun App Store. Dana langsung ditransfer kepada rekening member secara online tanpa harus bertatap muka. Semua proses benar-benar bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja secara online.