Di pasaran, sudah ada banyak merek ban untuk sepeda motor yang bisa dipilih. Memilih ban untuk motor sendiri memang harus cukup selektif, memilih merek yang jelas kualitasnya seperti ban zeneos dan ukurannya harus sesuai merupakan hal-hal yang sangat penting.
Untuk menentukan brand produk ban motor yang layak dipilih, kalian bisa simak informasi di bawah ini. Ada beberapa merek ban yang berkualitas seperti di bawah ini.
Zeneos
Ban Zeneos diproduksi pabrikan ban paling besar di lingkup Asia Tenggara yaitu Gajah Tunggal. Zeneos ini masuk dalam merek ban terbaik karena ban motor satu ini memiliki kombinasi beberapa teknologi.
Salah satunya adalah AGD atau “Advanced Grip Design” serta HSG yang merupakan komponen yang mampu menunjang grip maksimal saat berkecepatan tinggi. Dengan begitu, ban Zeneos bisa digunakan untuk segala medan.
Battlax
Battlax membekali produk ban motornya dengan berbagai teknologi yang canggih. Ada salah satunya yaitu Ultimate EYE/ U-EYE, teknologi ini yang bisa kita lihat pada produk Hypersport S21 Battlax.
Pada proses pembuatannya, Battlax melakukan simulator indoor agar bisa melihat kondisi ban ketika dipakai dalam ragam kondisi yang sebenarnya. Dengan begitu, maka hasilnya tentu tidak salah kalau ban Battlax bisa disebut salah satu ban terbaik.
Kamu bisa merasakan tingkat cengkraman yang lebih baik dengan ban Battlax pada saat melakukan akselerasi atau pun deselerasi. Meski kondisi sedang basah tetap performa motor bisa maksimal, kemampuan cornering pun bisa lebih baik dengan ban Battlax.
Keunggulan lain dari ban Battlax yaitu bisa lebih lama dipakai.
Mizzle
Salah satu keistimewaan ban Mizzle yaitu dibuat dengan memakai kompon lembut/ soft compound, hal tersebut bisa kita lihat pada Mizzle MR01 misalnya. Ban ini mempunyai cengkraman kuat di jalanan aspal.
Ban Mizzle juga mempunyai desain yang membulat layaknya donat sehingga membuat kamu dapat mudah melahap belokan dengan kecepatan tinggi. Ban dari Mizzle dibekali juga dengan Nano Silica sehingga membuatnya bisa mengendalikan panas ketika dipakai saat kondisi ekstrem.